BLACKANDJE FEST, KEMBALI KOBARKAN API DI BULUNGAN PADA AKHIR OKTOBER 2023

Selain sebagai selebrasi 13 tahun Blackandje bergerilya mengukuhkan eksistensinya di skena musik rock dan metal Tanah Air, Blackandje Fest 2023 “Rise Into Flames” juga menjadi titik balik semangat baru untuk masa depan yang lebih baik.

Kecintaan dan dedikasi Blackandje terhadap skena rock dan metal diwujudkan melalui berbagai aktivasi dan event. Noxa Fest 2017, Noxa Fest 2018, 12 Years of Deadsquad, Sabbath x Metalucifer 2019 yang menjadi pemantik gagasan lahirnya Blackandje Fest yang pertama pada 2019.

Selain itu, Blackandje juga menggelar event reguler berskala komunitas secara independen, yakni Rebirth of Chaos, Intimate Show, dan Black Mantra. Semua demi menjaga api obor skena tetap menyala.

Rise Into Flames
Kini tiba saatnya mematikan tombol “Pause” Blackandje Fest yang telah dibiarkan hiatus selama tiga tahun karena pandemi.

Cinta dan dedikasi tetap menjadi bahan bakar utama semangat kebangkitan Blackandje Fest yang berapi-api. Deru mesin Blackandje Fest mulai terdengar dan mengiringi tiap langkah menuju selebrasinya dengan suguhan yang spektakuler.

“Blackandje Fest yang kedua kali ini mengusung tema kebangkitan dengan tagline “Rise into Flames” alias “bangkit menjadi kobaran api”. Api merupakan simbol kehidupan dan semangat hidup sehingga tagline tersebut memiliki arti khusus bahwa Blackandje telah bangkit dengan semangat yang menyala dan berkobar,”’ungkap juru bicara Blackandje Fest.

“Kalimat ini juga mengandung pesan positif yang ditujukan kepada semua orang sebagai pemantik semangat untuk terus berjuang demi kebaikan kita sendiri maupun orang lain. Semangat baru ini dirayakan dengan kembali digelarnya Blackandje Fest di tahun ini. Mari kita nyalakan api!” pungkasnya. Tandai kalender Anda:

BLACKANDJE FEST
“RISE IN FLAMES”
Minggu, 29 Oktober 2023
Bulungan Outdoor, Jakarta Selatan

Final Line Up
Inilah “final line-up” artis penampil Blackandje Fest 2023 “Rise Into Flames”:

DARKSOVLS (Jakarta, death metal)
KOMUNAL (Bandung, stoner metal)
REVENGE THE FATE (Bandung, deathcore)
DEAD VERTICAL (Jakarta, grindcore)
MODERN GUNS (Depok, melodic hardcore)
TABRAKLARI (Tangerang, hardcore punk)
VLAAR (Jakarta, black metal)
VISCRAL (Bekasi, brutal death metal)
DJIN (Medan, progressive death metal)
KRAS (Jakarta, thrash metal)
MY BELOVED ENEMY (Bogor, metalcore)
MUTILATED OF HUMAN (Pemalang, brutal death metal)

Yes, 12 band dengan varian subgenre heavy metal dari berbagai kota sudah dipastikan siap membombardir secara audio dan visual dengan sound system berdaya 20.000 watt.

Tiket OTS

Tiket Presale sudah ditutup. Tiket OTS (On The Spot) akan tersedia di booth samping gerbang masuk venue Blackandje Fest 2023 di Bulungan Outdoor, Jakarta Selatan. Harga Tiket OTS:

  • Rp 150.000 plus CD rilisan Blackandje Records
  • Rp 250.000 plus official t-shirt Blackandje Fest 2023 “Rise Into Flames”

Sampai jumpa di Blackandje Fest 2023… WE WILL RISE… RISE INTO FLAMES!

Follow us:
Instagram @blackandjefest

Website ini bermanfaat bagi anda? Bantu kami untuk perawatan website ini agar tetap bisa online. Donasi bisa disalurkan melalui PULSA, DANA dan OVO di nomor 0813 1855 1813

Related posts